Tetap Menulis di Tengah Kesibukan

Oleh: Neneng Hendriyani

Menulis memang kegiatan yang mengasyikkan. Dengan menulis semua ide yang berterbangan di kepala bisa dicurahkan dalam bentuk tulisan yang bermanfaat bagi sesama. 

Dengan tetap menulis kita pun bisa menjaga kesehatan diri kita dari kejenuhan terhadap sesuatu. Mengapa bisa demikian?

Hal ini disebabkan semua uneg-uneg dan perasaan yang menekan jiwa kita menguap bersama rangkaian kata demi kata yang kita tuliskan.

Nah bagaimana bila kemudian kita begitu sibuk dan tidak bisa menulis serutin biasanya?

Banyak sekali cara yang bisa dilakukan untuk tetap menjaga mood menulis. Berangkat dari pengalaman pribadi, hal yang termudah adalah dengan kembali mengingat niat awal terjun menjadi penulis.

Dengan mengingat kembali alasan mengapa ingin menjadi penulis dan menulis maka secara sadar kita akan kembali menulis, tak peduli betapa lelah dan capainya kita seharian bekerja kita pasti bisa menyempatkan diri untuk menulis.

Kedua, dengan membuat outline yang jelas. Terkadang saking sibuknya dengan pekerjaan utama baik di dalam maupun di luar rumah kita lupa untuk melanjutkan kegiatan menulis cerpen, cerbung atau novel yang sedang digarap. Bila sudah begitu maka tulisan yang sudah dimulai beberapa waktu ke belakang akan menjadi sia-sia dan terabaikan begitu saja. Untuk kembali mengingatkan kita sudah menulis apa dan mau melanjutkan apa maka kita perlu melihat outline yang sudah dibuat sebelumnya. Dengan begitu jalan ceritanya akan “nyambung” kembali dan enak dibaca.

Ketiga, membuat daftar agenda kegiatan. Ini adalah langkah yang sering saya lakukan untuk menyiasati terbatasnya waktu yang dimiliki. Segudang pekerjaan dan sempitnya waktu membuat kita tak mampu memilih mau mengerjakan apa terlebih dahulu, bukan? Nah, dengan mencatat semua agenda di buku agenda atau di catatan smartphone maka kita bisa melihat dan menyiasatinya. Kita bisa mengerjakan kegiatan yang memang wajib dikerjakan sambil memikirkan ide tulisan yang akan dikerjakan.

Nah, selamat mencoba salah satu tips di atas.

(Karadenan, 8-7-2020; 19:46 wib)

2 thoughts on “Tetap Menulis di Tengah Kesibukan”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *